Penulis: Ita Utari | Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda Guru Dikdas
Apakah Bapak dan Ibu Guru pernah mendengar istilah VUCA world ? VUCA adalah singkatan dari Volatility, Uncertainty, Complexity, dan Ambiguity. Istilah ini diciptakan oleh Warren Bennis dan Burt Nanus, dua orang pakar ilmu bisnis dan kepemimpinan dari Amerika. Dunia VUCA artinya dunia yang kita hidupi sekarang, dimana perubahan sangat cepat, tidak terduga, dipengaruhi oleh banyak faktor yang sulit dikontrol, dan kebenaran serta realitas menjadi sangat subyektif. Perkembangan teknologi dan informasi menjadi salah satu pengaruh terbesar dari perubahan ini.
Bayangkan hidup kita tanpa internet dan teknologi saat ini? Bagaimanapun juga kita tidak bisa menghindari kemajuan kita hanya bisa beradaptasi. Kecepatan teknologi dan informasi bukan sekedar mempengaruhi gaya hidup tetapi juga mempengaruhi bagaimana kita akan mendidik anak-anak dalam menghadapi dunia yang lebih maju, lebih cepat, informasi semakin sulit disaring, persaingan semakin terbuka. Sebagai orang pendidik yang belum punya pengalaman hidup di dunia seperti itu maka kita perlu sama-sama beradaptasi di era VUCA.
Untuk mempersiapakan peserta didik menghadapi era digital dan dunia VUCA sebagai seorang guru informatika dimana disiplin ilmu informatika merupakan disiplin ilmu yang memberikan fondasi berpikir komputasional yang merupakan kemampuan problem solving yaitu keterampilan generik yang penting seiring dengan perkembangan teknologi digital yang pesat. Direktorat Guru Pendidikan Dasar menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kompetensi Guru Informatika jenjang SMP. Direktur Guru Pendidikan Dasar Rachmadi Widdiharto menyatakan bahwa "Perkembangan Teknologi dan Informasi perlu kita sikapi dan sesuaikan dengan arah pendidikan di Indonesia saat ini, kompetensi guru di bidang informatika adalah sebuah keniscayaan untuk selalu diperbaharui dan ditingkatkan. Semangat ini tentunya tidak lepas dari bagaimana upaya kita membekali putra-putri kita dengan berbagai kecakapan digital."
Bimtek ini dirancang untuk meningkatkan kapasitas Guru Informatika khususnya pada jenjang SMP agar siap dan dapat mengembangkan potensi untuk mengampu proses pembelajaran mata pelajaran informatika. Pelatihan ini ditujukan agar guru Informatika mampu mengimplementasi proses pembelajaran Informatika sesuai konteks sekolahnya, dan mampu mentransfer proses berpikir informatika sebagai salah satu alur pikir yang penting pada era digital dan dunia VUCA saat ini.
Pada bimtek guru informatika ini, guru yang berlatar belakang linier maupun tidak linier (Matematika, IPA) mendapatkan pembekalan yang dirangkum dalam 4 (empat) modul sebagai berikut:
Aktivitas pembelajaran setiap modul dijalankan dengan Alur MERDEKA.
Pelatihan ini dilengkapi dengan modul ajar yang dituliskan sesuai alur MERDEKA dan dirancang untuk diakses dari LMS, dimana setiap aktivitas disertai dengan materi dan lembar kerja yang sesuai.
Pembekalan secara mendalam tentang konsep dan materi keilmuan informatika fase D belum dapat diberikan karena keterbatasan jam pelajaran dalam bimtek ini. Namun, hal ini dapat diatasi dengan mempelajari secara mandiri mengacu kemateri esensial informatika yang ditulis pada Buku Informatika SMP (buku siswa dan buku panduan guru) yang sudah diterbitkan oleh Pusat Kurikulum dan Perbukuan. Meskipun kelak tidak semua orang akan berkarir sebagai IT developer, disiplin ilmu informatika perlu dipelajari generasi muda sejak dini agar mereka tidak hanya sekedar terampil menggunakan perangkat TIK saja, tetapi juga menguasai disiplin keilmuan yang akan menciptakan lapangan kerja dengan bersinergi di berbagai bidang.
Seiring dengan kuriositas anak yang cukup tinggi saat ini ini di harapkan bapak/Ibu guru dapat terus meningkatkan kompetensi diri dan senantiasa membantu mendampingi peserta didiknya yang akan menjadi pemimpin masa depan bangsa Indonesia, bonus demografi yang akan terjadi nanti berisi sumber daya manusia yang memiliki kemampuan untuk bersaing dan unggul tidak hanya tingkat nasional tapi juga Internasional.
6 Komentar terkait Berita