Belajar dari Covid-19, Mendikbud: Betapa Pentingnya Keluarga
GTK Dikdas – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim mengatakan bahwa wabah virus corona atau Covid-19 yang melanda masyarakat global telah mengubah tatanan kehidupan masyarakat. Perubahan tersebut sampai pada lingkup yang terkecil, yakni keluarga.
“Dampak mikro adalah di keluarga. Keluarga sebagai unit terpenting kita pernah menyebut itu, padahal betapa pentingnya keluarga,” ujar Nadiem Makarim dalam Gelar Wicara Mendikbud dan Najwa Shihab memperingati Hari Pendidikan Nasional, Sabtu (2/5/2020) malam.
Nadiem mengatakan belajar dari Covid-19 perubahan yang terjadi adalah kemampuan orang mampu beroperasi dari manapun. Maka itu hikmah dari Covid-19 ini ke depan kita mampu bekerja lebih efektif dari manapun.
“Yang kedua kemampuan kita bisa beroperasi dari manapun. Ini merupakan hal yang mengagetkan potensi kita untuk bekerja dan menjadi efektif dari manapun. Ini pembelajaran yang baru buat kita,” ujarnya.
Lebih lanjut dia menjelaskan perubahan yang ketiga, belajar dari Covid-19 semakin timbulnya kesedaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan. Selama ini kadang kita lupa pentingnya kesehatan yang telah Tuhan anugerahkan kepada manusia.
“Kadang kesehatan selalu ditaruh di background . Apalagi bagi anak-anak muda. Covid ini mengingatkan kita dari pola hidup yang tidak sehat sekarang kita menyadari kesehatan adalah nomor satu,” ungkapnya.
Kolaborasi orang tua dan guru juga dipandang penting oleh Mendikbud di masa pagebluk Covid-19.
Mas Menteri, begitu sapaan Mendikbud Nadiem Makarim menjelaskan bahwa pembelajaran daring yang saat ini diterapkan menjadikan orang tua sadar betapa sulitnya mendidik anak. "Kini, empati orang tua terhadap guru jadi meningkat. Tapi, guru juga menyadari tanpa adanya peran orang tua maka pendidikan itu tidak akan selesai," kata Mas Menteri.